Gus Teguh Ucapkan Selamat Hari Musik Nasional
SELAMAT HARI MUSIK NASIONAL
Adakah yang tahu bahwa hari ini tanggal 9 Maret diperingati sebagai Hari Musik Nasional?
Saya kutip dari Wikipedia, bahwa Hari Musik Nasional di Indonesia jatuh pada setiap tanggal 9 Maret, disamakan dengan hari lahir pahlawan nasional Wage Rudolf Soepratman.
Peringatan ini, kali pertama dilakukan pada 9 Maret 2013 melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 10 Tahun 2013 tentang Hari Musik Nasional. Dalam Keppres itu disebutkan pula bahwa peringatan Hari Musik Nasional bukan hari libur nasional.
Dalam Keppres juga dijelaskan, musik adalah ekspresi budaya yang bersifat universal dan multi dimensional yang merepresentasikan nilai-nilai luhur kemanusiaan serta memiliki peran strategis dalam pembangunan nasional.
Di samping itu, menurut Howard Gartner, kecerdasan musikal adalah salah satu dari kecerdasan manusia seperti yang dia tulis dalam bukunya yang sangat terkenal, yaitu "Multiple Intelligence".
SELAMAT HARI MUSIK NASIONAL untuk semua sahabat musisi Indonesia🎼🎹🎸🎻🎷🎺🇲🇨
.
Posting Komentar